Followers

Tuesday, May 21, 2013

BUNGA CANTIK DIBALIK SALJU


      Saya menyukai buku ini karena buku ini adalah sebuah novel menggugah yang mengajarkan saya akan apa arti tegar , kuat , mandiri , dan cantik sebenarnya.
      Di usia yang masih sangat muda, 19 tahun , Lana telah memutuskan untuk mengasuh Denniz , anak dari sahabatnya yang meninggal sewaktu melahirkan . Ayah si bayi sendiri , Brian , tidak mau mengakui anaknya . Pertentangan dari keluarga Lana jelas terjadi walau akhirnya mereka menerima Denniz dan membantu merawatnya.
      Hidup yang berat bagi Lana . Di usianya yang ke-25 , dia memutuskan untuk tinggal sendiri bersama Denniz dan mebiayai sendiri hidupnya dengan bekerja sebagai staf pengajar pada sebuah lembaga pendidikan asing.
      Memiliki Denniz selama 6 tahun membuat Lana kebal saat orang-orang menatapnya dengan kagum , iba , sinis , ataupun jijik ketika Denniz memanggilnya ”mama” . Semua itu tidak mengubah apapun , dia tetap mencintai Denniz dan menganggap keputusannya untuk mempertahankan Denniz adalah keputusan terhebatnya.
      Cintanya kepada Denniz menjadikan dirinya mengabaikan kebutuhan dirinya sendiri, termasuk kebutuhan akan seorang laki-laki yang seharusnya mulai ia pikirkan untuk mendampingi hidupnya kelak.
      Lantas , Bagaimanakah ketika sosok Dhimas, lakilaki keren dan pujaan banyak wanita memasuki kehidupannya?
      Sungguh , sebuah sebuah cerita menarik yang sangat inspiratif ! Mengalir hingga ke lubuk hatidan pikiran saya .